Jumat, 26 Oktober 2012

Bayang-Bayang Senja

                                   
“Kiki!” suara khas itu terdengar lagi seperti biasa.
Kiki membuka jendela villa lebar-lebar. Senyum pun mengembang, ketika melihat Vino di depan pagar villanya.
        “Ki, jalan-jalan yuk? Mumpung masih pagi.” Ajak Vino sembari merapatkan jaket menghindari udara pegunungan yang menggigit.
        “Iyaa bentar..” balas Kiki yang langsung menghampiri Ibu di dapur.
        “Bu, Kiki bade jalan-jalan heula nya?” Kiki di rumah memang selalu berbahasa Sunda.
        “Sareng saha Ki?” tanya Ibunya sambil membubuhkan sedikit garam pada masakannya.
        “Sareng Vino, bu” jawab Kiki sambil mencium tangan Ibunya.
        “Oh Vino.. kahade nya?”
        “Muhun bu..” Kiki berlari menuju pria berbadan tegap yang selalu menemani harinya.
Udara pagi itu, sangatlah dingin. Membuat kebanyakan orang enggan untuk mandi pagi. Kiki menghabiskan waktu liburannya di kota yang sejuk ini. Ciater. Ya, di kota inilah Kiki dilahirkan. Namun, Kiki harus pindah ke Surabaya untuk mengikutu tugas sang Ayah. Beruntung, ia masih memiliki sebuah Villa disini.
Di dekat Pabrik, mereka berpapasan dengan para gadis pemetik daun teh.
“Vino, kita ke kebun teh yuk? Balap petik daun teh!” ujar Kiki bersemangat
“Ayo! Siapa takut!” jawab Vino sambil berlari meninggalkan Kiki. Gadis manis itu pun mengejar langkah Vino. Mereka berdua memetik teh sambil bergurau. Sejuknya udara pagi itu, seakan membuat hati mereka ikut berembun.
“Ki, kita naik sepeda yuk?” tiba-tiba tangan Vino berhenti memetik.
“Hah? Sejak kapan kamu berani naik sepeda lagi?” Kiki menjawab seakan meremehkan. Sebelah alisnya terangkat.
“Hmm.. sejak hadirnya kamu di hidupku.. hahaha..” Vino berlari dan Kiki mengejarnya. Mereka berdua tenggelam dalam kabut.
Kini, secara perlahan kabut itu menipis. Memperlihatkan tawa Kiki yang lepas karena bangga. Vino duduk di boncengan sepeda sambil memeluknya erat karena ketakutan.
Vino.
Kiki.
Vino trauma naik sepeda.
Kiki tidak.
Kabut kembali menelan mereka. Kini, mereka berada di taman bunga.
“Vino.. kenapa tiap hari kamu ajak aku kesini?” tanya Kiki heran.
“Suatu hari nanti, kamu pasti akan tahu.. kenapa aku suka ajak kamu kesini.” Vino tersenyum penuh misteri.
Kiki.
Vino.
Kiki suka bunga.
Vino tidak.
Kabut kembali terlihat. Tapi kini, kabut itu ada di mata Kiki. Pandangannya kosong. Pikirannya melayang menembus asa. Ia kembali teringat peristiwa 13 tahun silam. Saat ia dan Vino masih bersama. Saat itu, ia harus kembali ke Surabaya dan sebuah kecelakaan menimpa Vino. Kabut menghilangkan Vino dibaliknya.
Kiki berjalan menelusuri Villa. Disana, ia menemukan sepeda Vino. Kiki tahu, Vino trauma naik sepeda. Vino hampir terjatuh ke jurang bersama sepeda itu karea Vino yang kurang hati-hati. Kiki tersenyum. Ia mengerti. Jika Vino tidak trauma, mungkin Vino tak akan memeluk erat dirinya saat bersepeda. Vino ditakdirkan oleh kabut untuk trauma, agar Kiki bisa mengobati trauma itu.
Ia melangkahkan kaki menuju taman bunga. Harum semerbak pun tercium. Aroma yang sama setiap mereka berdua disini. Kiki  duduk  di sebuah ayunan. Matanya tak lepas memandangi cat ayunan yang telah pudar dan digores Vino dengan batu tajam,”Kiki cebol” dibawahnya terdapat goresan Kiki,”Vino item”. Kiki kembali tersenyum bersamaan dengan semilir angin yang mengantarkan aroma mawar. Ia mengerti. Ia sangat menyukai bunga, dan Vino tidak suka. Karena sesungguhnya, Vino tak akan memetik bunga untuk dirinya sendiri. Vino tak akan pernah mencium bunga itu.
Tetapi Vino akan memetikkan bunga untuk Kiki. Membiarkan harum bunga itu pertama kali dicium olehnya. Kiki mengalihkan pandangannya ke langit jingga yang sedang menyemburatkan warna keemasannya yang indah. Kini, tidak ada lagi Vino dan Kiki. Yang tersisa hanyalah dirinya dan tatapan hangat Vino yang terlukis indah dalam awan di langit senja.
*Karya Desi Yuliya*
       

Nulis Lagi :)

Hai cilukbalovers apa kabar semuanyaa? baik-baik *ehem. di hari yang indah ini. Aku alias saya alias aku (terus aja gitu ampe kiamat) sedang merasa kepanasan. gak tau kenapa, akhir-akhir ini kota-ku semakin panas. Yaa jadinya aku seperti ikan gurame yang mangap-mangap minta minum.
okee itu guramenya. Hehe. Kita lanjut deh, oh iya selamat Idul Adha bagi yang merayakannya yaa?


Sabtu, 15 September 2012

Resep Rainbow Cake

Heu heu , hari minggu yang kurang menyenangkan. Pas liat acara di tv, wah asik banget tuh bikin rainbow cake. ternyataa rainbow cake ini bikinnya rumit "katanya". nih aku bagi-bagi resepnya deh ..


- 6 butir telur
- 200 gram gula pasir
- ½ sendok the Pengembang Kue
- 125 gram Tepung Terigu (diayak, kemudian dicampurkan dengan susu bubuk sesuai selera)
- 3-5 sendok susu bubuk
- Vanili bubuk secukupnya
- 175 ml minyak
- 100 gram Cokelat Blok (putih / cokelat, dilelehkan terlebih dahulu, kemudian campurkan dengan minyak)
- 6-7 Pewarna Kue (tersedia juga pewarna kue dengan rasa buah-buahan, seperti misalnya yang warna Kuning rasa Lemon, dan lain sebagainya).


Topping Cream:
- Butter Cream atau Whipped Cream
- Campurkan dengan ½ sendok the Perasa Vanila / Lemon

Cara Membuat Rainbow Cake

1. Tahapannya hampir sama dengan pembuatan brownies kukus; kocok telur dan gula dengan mixer selama 20-25 menit sambil masukkan krim pengembang kue, kocok terus hingga mengembang dan berwarna putih.
2. Setelah itu, masukkan campuran tepung terigu, aduk pelan-pelan dengan spatula atau bisa juga dengan mixer kecepatan paling rendah.
3. Tuangkan campuran cokelat blok dan minyak, kemudian aduk merata dengan spatula.
4. Bagi adonan ke dalam 6 atau 7 loyang yang telah disediakan (sesuai dengan jumlah pewarna yang tersedia, masing-masing loyang campur dengan 1 pewarna).
5. Kukus semua loyang di dalam oven selama 10-15 menit (atau bisa juga jika OpenRicers mau tes kematangannya, coba kukus 1 loyang terlebih dulu).
6. Tunggu hingga semua adonan cukup dingin dan padat untuk disusun sesuai warna, lapisi setiap tingkatnya dengan Buttercream yang telah dicampur dengan perasa Vanila atau Lemon.
7. Setelah jadi, lapisi Rainbow Cake dengan Whipped Cream yang ditaburi parutan keju, atau sprinkles meises warna-warni, atau bisa juga dengan cokelat M&M`s, hasil akhirnya bisa dikreasikan sesuai keinginan OpenRicers. selamat mencoba.

Manfaat Strawberry

 Hai CilukbaLovers ? :D . Sekarang, saya akan memberi tahu kalian semua mengenai buah yang imut nan segar ini. Yap, it is Strawberry. Banyak orang yang enggak terlalu suka, karena rasanya yang aseeemm banget. Tapi tahu kan kalian mengenai manfaat buah ini ?
Buah bewarna merah segar yang satu ini banyak disukai. Rasanya yang manis asam segar. Strawberry, bentuknya yang kecil ternyata menyembunyikan manfaat yang begitu besar. Manfaat strawberry diketahui sangat baik untuk kesehatan.
    1. menurunkan tekanan darah yang disebabkan oleh hipertensi. Hal tersebut karena kandungan potasium yang ada dalam strawberry. Selain itu, buah ini pun dapat membantu menurunkan kolesterol.
   2. Strawberry diketahui menganding asam ellagic yang bisa membantu mengatasi kanker. Tidak hanya itu, strawberry pun mengandung beberapa jenis vitamin, diantaranya vitamin A, C dan E, yang mencegah radikal bebas.
  3. mampu menekan pertumbuhan tumor ganas dan mencegah leukimia. Strawberry juga dipercaya dapat meningkatkan kekuatan otak dan baik untuk kesehatan mata jika dikonsumsi secara rutin.
    Bagi Anda yang memiliki diabetes, buah yang satu ini sangat cocok karena hanya sedikit mengandung gula. Zat anthocyanin yang dikandungnya dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mencegah masalah-masalah yang mungkin ditimbulkan dari diabetes.
    Banyak yang sangat menyukai jus strawberry. Tahukah Anda kalau jus strawberry dapat menghilangkan panas dalam? Jadi jangan ragu untuk meminum jus strawberry dan rasakan sensasi kesegaran tubuh. Manfaat strawberry lainnya adalah bisa untuk mengatasi diare.
    Buah ini juga diketahui mengandung anti oksidan yang cukup tinggi sehingga sangat efektif untuk menangkal radikal bebas. Strawberry juga dipercaya mampu mengaluskan dan mengencangkan kulit, membuat wajah menjadi lebih cerah, serta mencegah penuaan dini.
    Anda berjerawat? Jangan panik dulu. Strawberry juga dipercaya ampuh sebagai obat jerawat. Hal tersebut karena kandungan asam salisilat dalam strawberry. Untuk mengatasi jerawat, Anda bisa menjadikan strawberry sebagai masker.
    Manfaat strawberry yang satu ini pastinya bisa menjadikan Anda lebih percaya diri. Ya, strawberry juga mampu memutihkan gigi. Tinggal digosokkan saja pada gigi Anda dan Anda akan mendapatkan gigi yang lebih putih. Selamat membeli strawberry di yogya toserba :) hehehe 

Kamis, 26 Juli 2012

Curhatan

Pengen ganti kursor, tapi sumpah susah deh. Di panduannya, aku ke dashboard, terus klik rancangan, add gadget, trus copy html nya.
Nah, yang jadi masalahnya. Di dashboard itu susah nyari rancangannya dimanaaa ??? Hoalahhh *.* . Lantas ? Nasibku gimanaaaa .. !!! (Lebay) . Yahh, mau share dulu deh sama temen2 yang udah pada ahli dibidang ini. Tunggu aja yaa. Aku pengen desain blog ini secantik mungkin :). CHAYO !!

Rabu, 25 Juli 2012

Asal Mula

Kenapa gue milih nama RAIN buat blog ini ? Alasannya simpel, karena gue adalah penggemar berat hujan. Sangat. Tiap turun hujan, gue gak akan ngelewatin momen istimewa tersebut. gue pasti bakal nongkrong didepan rumah, menatap tiap tetesnya. menghirup baunya yang basah. Begitu menenangkan.. Gak ada hal lain yang melebihi indahnya hujan bagi gue saat ini.... Mungkin, di blog ini juga, gue bakal nyeritain semuanya. Terutama tentang Hujan Bulan Desember. Wah ada apa dengan bulan desember ? emang pas desember hujan ya ? Ah, pokoknya baca aja deh. Hope you enjoy it :)

Membuat Google+ Plus

Berikut ini adalah cara-cara membuat akun Google+ (Plus) :
1. Kamu harus punya akun Google dulu, kalo belum silahkan baca-baca ini dulu. Klik
2. Jika sudah punya akun Google, masuk ke website Google Plus. https://plus.google.com.
3. Pilih Masuk.
4. Lalu masukan email dan password Google Kamu.
5. Masukan informasi yang diminta
6. Klik Tingkatkan Versi
7. Kamu akan disuruh untuk mencari teman Kamu, untuk sementara lewati. Lalu pilih tetap lanjutkan.
8. Klik Lanjutkan dan tetap lanjutkan. Sampai Kamu ketemu dengan tulisan Selesai.
9. Selesai, dan Kamu sudah punya akun di Google+. Mudah bukan? :)

Good Luck ya.